Monumen Tuhan Yesus Memberkati Desa Talikuran, Kec. Remboken |
MINAHASA - IDNEWS. CO - Monumen Tuhan Yesus Memberkati yang akan menjadi icon baru Minahasa segera diresmikan. Monumen yang terletak di Desa Talikuran Kecamatan Remboken Kabupaten Minahasa ini akan menjadi tempat wisata baru yang menyuguhkan wajah toleransi, yang terlihat pada relief patung yang kini sudah selesai dibangun.
Rencananya, Monumen Tuhan Yesus Memberkati akan diresmikan bersamaan dengan Balai Kemasyarakatan (GOR) Desa Talikuran, Senin 29 Agustus 2022 oleh Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani, dan Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring M.Si.
Saat dikonfirmasi tentang Persiapan Peresmian Monumen, Hukum Tua Desa Talikuran Chresje Ruauw, S.IP mengatakan persiapan sudah 99%.
"Tahun 2021 pembangunan monumen sudah selesai, tapi ada perbaikan sarana dan prasarana pendukung, nah tahun ini kami menyesuaikan waktunya pak Kepala BP2MI dan Pak Bupati" katanya.
Monumen yang berukuran tinggi 11 meter dan lebar 3 meter ini menelan anggaran 160 juta dari APBDes (Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa). Para pekerja yang membangun Monumen ini adalah anak anak pekerja asli daerah Minahasa.
"Dalam peresmian dan penandatanganan prasasti, juga akan diberikan Piagam "Men Of Tolerance" kepada Kepala BP2MI Benny Rhamdani sebagai bentuk Apresiasi atas semangat toleransi, yang walaupun beliau beragama Muslim tapi berkomitmen dan memberikan perhatian khusus dalam pembangunan monumen ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa atas support dan semangat sehingga Monumen akhirnya selesai", ungkapnya.
Diharapkan Monumen Tuhan Yesus Memberkati dapat memberikan peringatan bagi masyarakat remboken, bahwa Tuhan Yesus akan terus memberkati Remboken.
(JeJe)