IDNews.co, BITUNG - Wakil Walikota Bitung, Hengky Honandar SE mewakili walikota membuka Forum Konsultasi Publik rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kota Bitung 2023, berlangsung virtual di ruang SH Sarundajang, Kamis (10/03/22).
Honandar mengakui, program pembangunan tidak serta merta langsung tertuang diatas kertas, namun sebuah gambaran yang akan berproses. Berbagai program yang dirancang butuh masukan atau sumbang saran dari berbagai pihak. "Masukan atau pandangan masyarakat, organisasi kemasyarakatan, ahli, akademisi, praktisi, pelaku usaha dan lainnya akan sangat membantu. Dengan harapan kita mendapatkan gambaran utuh sebuah rancangan, rencana kerja yang berkualitas, terlebih hasilnya bisa dinikmati atau dimanfaatkan oleh masyarakat luas," ujar Honandar notabene berlatar belakang pengusaha sukses di Bitung.
Honandar menegaskan, tujuan pelaksanaan konsultasi publik antara lain guna menjaring aspirasi, sekaligus harapan pemangku kepentingan memastikan rancangan priotitas dan sasaran pembangunan daerah Kota Bitung tahun 2023. "Masukan dan saran sangat dibutuhkan dalam kita merumuskan RKPD kota Bitung di tahun 2023. Rumusan-rumusan ini nantinya menjadi pedoman kinerja pemerintah daerah," tambah wakil walikota.
Hadir dalam konsultasi publik diantaranya Kepala Bappeda Provinsi Sulut, Ir. Jeni Karow MSi, akademisi Dr. Vecky Masinambow SE, MS, Sekda Dr Audy Pangemanan, serta sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) pemkot Bitung. (*/marpol)