Iklan

Iklan

Monumen Yesus Memberkati, Wajah Baru Minahasa

Yesika Kalangi
29 Agustus, 2022, 11:56 WIB Last Updated 2022-08-29T03:56:57Z

 



MINAHASA - IDNEWS. CO - Ikon kota bertujuan memberikan kesan identitas kota dengan kekhasan yang dimilikinya, atau dibangun karena tujuan tertentu.


Kini Minahasa memiliki wajah baru yang kian cantik dan dapat menjadi tambahan opsi destinasi wisata masyarakat Sulawesi Utara. Hadirnya Monumen Tuhan Yesus Memberkati di Desa Talikuran Kecamatan Remboken Kabupaten Minahasa ini, diresmikan hari ini Senin (29/8/2022). 


Monumen Tuhan Yesus Memberkati menjadi Ikon baru Minahasa yang mencerminkan sebuah penghargaan sebagai kota toleransi. Bukan hanya dinikmati sebagai sebuah seni, tetapi monumen ini dijadikan sebagai tujuan wisata religi. Sebuah pengalaman indah dari ikon baru Minahasa ini juga cocok untuk dijadikan sebagai tempat berfoto.


Pembangunan Monumen Tuhan Yesus Memberkati diprakarsai oleh Benny Rhamdani yang notabene beragama Muslim. Bukan tanpa alasan dirinya disebut Bapak Toleransi dan akan menerima piagam "Men of Tolerance", sebagai tokoh teladan toleransi dan integritas.  


Adapun peresmian Monumen Tuhan Yesus Memberkati  bersamaan dengan balai kemasyarakatan (GOR) oleh Ketua Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) yang diwakili Deputi Penempatan dan Perlindungan kawasan Amerika dan Pasifik Drs. Lasro Simbolon SH.




Dalam sambutannya, Lasro berpesan "kiranya Monumen ini senantiasa menjadi pengingat kekuatan kontemplasi bagi kita umat beriman, sehingga berdirinya patung yang kokoh disini membuktikan Sulawesi Utara,  Minahasa, Remboken akan senantiasa diberkati Tuhan, dikuatkan dalam kemanusiaan dan menjadi jiwa jiwa yang memiliki semangat untuk mengasihi dan menjadi saluran berkat".


(Jeje*)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Monumen Yesus Memberkati, Wajah Baru Minahasa

Terkini

Topik Populer

Iklan