Iklan

Iklan

Tidak Memandang Libur, Wali Kota Andrei Angouw Tinjau Wilayah Kota Manado

19 Februari, 2022, 19:17 WIB Last Updated 2022-02-19T11:17:46Z

 "Pantau kegiatan penebangan pohon dan perbaikan drainase serta gorong-gorong"


IDNEWS.CO,MANADO- Walau Hari libur, tidak kemudian aktivitas Wali Kota harus terbatas dari kegiatan pemerintahan. Buktinya Sabtu (19/2/2022) Sore tadi, Andrei Angouw menyempatkan diri turun lapangan meninjau beberapa wilayah.


Mulai dari kelurahan kombos untuk meninjau kegiatan penebangan pohon yang besar, sebab keberadaannya sudah mengancam masyarakat pengguna jalan raya dan sekitarnya.Penebangan ini dilakukan oleh dinas lingkungan hidup (dlh) setelah penebangan nanti akan tergantikan pohon yang tidak terlalu besar.


Kehadiran orang nomor satu saat berada di wilayah kombos bersama dengan Plt.Kadis DLH, Frangky Porawouw dan tim teknis lapangan. Usai dari kombos rombongan menuju kelurahan sario tepatnya jalan bethesda.


Saat tiba lokasi, dirinya langsung melihat progres perbaikan drainase serta gorong- gorong bersama dengan Plt.Kadis PUPR, John Suwu dan Plt.Kadis Perkim, Peter Eman. Angouw juga memeriksa pekerjaan pelebaran dan pendalaman drainase, sekaligus pekerjaan gorong-gorong yang dekat ini akan selesai.


"Tujuan pembangunan ini nantinya ke depan air boleh masuk melalui gorong- gorong dan teraliri menuju kelurahan bahu, hingga melewati gorong-gorong yang membela persimpangan boulevard dan akhirnya masuk kelaut," jelas Angouw.


Dirinya juga menjelaskan kunjungan kali ini merupakan bentuk pelayanan terhadap masyarakat untuk memberikan rasa nyaman dan aman.


"Sudah menjadi komitmen saya bersama wakil walikota sejak terpilih waktu lalu lewat janji kampanye, bahwa akan membuat manado lebih menarik lagi baik dari segi estetika, maupun penataan taman agar tercipta kenyamanan. Warga pun akan senang termasuk para warga pendatang dan para wisatawan," tuturnya.


Usai kunjungan lapangan, Ia bersama rombongan langsung menuju kantor Mal Pelayanan Publik (MPP) di Boulevard samping Hotel Four Point. MPP ini dalam tahap perampungan sehingga Walikota melihat kesiapan Kantor ini untuk kemungkinam bisa dioperasionalkan Bulan Maret 2022 mendatang. (Yudi barik)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tidak Memandang Libur, Wali Kota Andrei Angouw Tinjau Wilayah Kota Manado

Terkini

Topik Populer

Iklan