"Seluruh Lurah Merasa Camat Deisye Kalalo adalah sosok teladan dalam kepemimpinan"
IDNEWS.CO,MANADO- Kesederhanaan tampak saat Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Wilayah Kecamatan Wenang (Camat), Deisye Kalalo SE.M.AP dengan Camat Bonyx Saweho SE, yang dahulu menjabat Wilayah Tuminting, Jum'at (25/2/2022) Pagi tadi.
Mengambil lokasi Pendopo Kantor Kecamatan Wenang, suasana keakraban terpancar pada wajah setiap Pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Serta para Tenaga Harian Lepas. Akan suasana haru pula mana kala ketika masing-masing Camat menyampaikan sambutannya.
Seperti kita tau bersama Deisye Kalalo dulunya memegang jabatan Camat Wenang harus kena rotasi perpindahan ke wilayah Kecamatan Wanea, sementara Camat Bonyx Saweho dulunya menjabat wilayah Tuminting harus berpindah ke wilayah Wenang, menggantikan bunda Deisye Kalalo.
“Ada rasa berat hati meninggalkan teman-teman ASN dan THL, kalian bagi Saya adalah seperti sudara dekat. Namun jabatan ini hanyalah amanat dari Tuhan dan pemimpin daerah, tentunya kami hanya mengabdi saja persoalan Roling itu kehendak atasan. Tapi dari lubuk hati paling dalam terima kasih sudah membantu kerja Saya selama menjabat sebagai Camat Wenang," kata Kalalo sambil berurai air mata.
Dirinya mengatakan lagi, selama kurang lebih Dua tahun menjalani pergaulan ada tutur kata salah itu hanyalah kehilafan semata.
"Mohon maaf terutama Pak Sekcam jikalau ada kekeliruan dalam tindakan Saya. Begitu pula para pegawai dan THL tolong di maafkan," tutur Bunda Deisye.
Sementara itu Camat Bonyx juga ikut menyampaikan sambutan. Dalam sambutannya Ia berterima kasih kepada Deysie Kalalo sejak menjabat Camat Wenang banyak karya dan prestasi sudah Dia persembahkan untuk wilayah Wenang.
"Saya sangat memuji kinerja Ibu Camat Deisye Dirinya energik serta ulet dalam tugas dan tanggung jawab terhadap wilayah. Untuk itu harapan terpenting bagi ASN terus ambil kebaikan dari Camat sebelumnya dan terus semangat bekerja tunjukkan kinerja terbaik,“ kata Bonyx yang juga merupakan Atlit Tinju.
Dalam kesempatan suasana penuh haru ini salah satu Lurah Kelurahan Wenang Selatan, Stenly Roring angkat bicara. Dirinya menilai selama ini sosok figur seorang Camat Deisye Kalalo tidak neko-neko dalam kepemimpinannya, namum tegas dan disiplin dalam bertindak.
"Saya mengenal sosok beliau ini orangnya paling banyak diam tapi se-sekali juga banyak bicara jika ada kebutuhan yang perlu disampaikan. Kami sangat sedih harus berpisah dengan Dirinya dan berpindah tugas ke wilayah kecamatan lain. Ada sosok teladan yang hilang sebagai panutan bagi kami. Tapi semua ini akan menjadi dorongan semangat dalam bertugas semua lurah yang ada," tutur Stenly.
Acara pisah sambut ini juga dihadiri oleh Staf Khusus Walikota Jefri Polii dan juga Camat Tuminting Reyn Heydemans. (Yudi barik)