IDNEWS.CO,MANADO - Pemerintah Kota Manado akan melaksanakan kegiatan Talkshow "Tabea Manado" mengangkat tema "Menelusuri Kepemimpinan AARS".
Kegiatan bakal berlangsung besok hari Jum'at (18/2/2022) bertempat di pendopo kantor wali kota manado. Acara bakal meriah dengan pembicara langsung wali kota Andrei Angouw bersama wakil wali kota dr.Richard Sualang dan sekretaris daerah Micler C S Lakat.
Tentunya gagasan ide ini melibatkan unsur
Dinas Kominfo Manado bersama Aliansi Pers Manado (APM) dan staf khusus Walikota bidang Pemberdayaan Komunikasi Publik Felix Palenewen.
Kegiatan ini pula dengan maksud tujuan mengangkat program-program kepemimpinan AAR yang sudah berjalan sekarang dan akan datang
"Tujuannya agar informasi seputaran program kerja AARS selama berjalan dan dalam perencanaan boleh diketahui khalayak masyarakat," jelas Kontu.
Dirinya juga menambahkan, bentuk acara perdana ada dua cara yakni, sistim offline dan online. Sebab masih dalam suasana masa pandemi covid-19, sehingga pengaturannya lebih ketat lagi.
"Modul kegiatan pula dengan cara live streaming di fanpage facebook pemkot manado, dan youtube pemerintah. Sementara wali kota dan wakil walikota bersama undangan lainnya akan langsung hadir. Mohon dukungan doa supaya lancar selalu," jelas kadis familiar dengan para insan pers ini.
Sementara itu, Ketua Aliansi Pers Manado (APM) Steven Rondonuwu menjelaskan tentang kisi-kisi acara dari Talkshow Tabea Manado ini.
"Akan ada sesi tanya jawab bersama dengan wali kota dan wakil walikota, namun tentunya jangan keluar dari topik atau tema yang akan dibicarakan," kata Rondonuwu yang juga seorang staf khusus Walikota. (Yudi barik)