Iklan

Iklan

Sandiaga Uno Suport Kota Bitung Masuk UCCN

 MARPOL HETHARIA
13 Mei, 2022, 19:04 WIB Last Updated 2022-10-21T10:17:20Z


IDNews.co, BITUNG - Kadis Pariwisata, Pingkan Kapoh mewakili Walikota Bitung presentasikan kesiapan Kota Bitung masuk dalam jaringan UNESCO Creative Cities Network (UCCN).


Pemaparan tim pemerintah Kota Bitung berlangsung di ruang rapat Kemenpatekraf, gedung Sapta Pesona, Jakarta pusat, Kamis (13/05/22).

"Presentasi ini sebagai kelanjutan dari penetapan Bitung sebagai kota kreatif subsektor kuliner oleh Kemenparekraf RI," ujar Pingkan.


Selain Pemerintah Kota Bitung, audiens serupa juga dilakukan Pemerintah Kabupaten Ponorogo, dihadapan Menperekraf RI Sandiaga Uno, didampingi tim direktorat infrastruktur ekonomi kreatif.


Turut mendampingi Kadis Pariwisata Bitung yakni, ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) H. Alwi Pongoh dan Kabid Pengembangan Industri Parekraf, Altin Tumengkol.


Tak heran, Sandiaga Uno memberikan lampu hijau, akan mensuport Kota Bitung dalam proses nominasi menjadi bagian dari UCCN di bidang Gastronomi, sementara Kabupaten Ponorogo di bidang seni pertunjukan, khususnya REOG. 


"Saat ini telah ada 108 Kabupaten Kota kreatif. Sebagai menteri, saya akan mendukung kota Bitung dalam proses nominasi, menjadi bagian dari UCCN di bidang Gastronomi," sebut Pingkan Kapoh mengutip pernyataan menteri Sandiaga Uno.


Diketahui, UCCN adalah proyek UNESCO yang diluncurkan sejak tahun 2004, tak lain mempromosikan kerja sama antar kota, dengan menilai dan menghargai kreativitas sebagai faktor utama dalam pengembangan Kota. (*/marpol)





Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sandiaga Uno Suport Kota Bitung Masuk UCCN

Terkini

Topik Populer

Iklan