Iklan

Iklan

Ruko Terbakar, 60 Ton Cengkeh Milik Hanny Lis Ludes Dilalap Api

IDNews.co | Redaksi Indonesia Dalam Berita
02 Januari, 2022, 19:36 WIB Last Updated 2022-01-02T11:38:27Z
Personil pemadam kebakaran saat memadamkan sisa - sisa kebakaran di Ruko Dendengan Dalam, Manado Sabtu (01/01/2022) sekitar pukul 19.40 WITA

IDNEWS.CO, MANADO - Awal tahun baru 2022 menjadi momentum yang sangat memukul Hanny Lis (43). Sebuah rumah toko (ruko) miliknya yang terletak di Lingkungan VI, Kelurahan Dendengan Dalam, Kecamatan Paal Dua, Manado, terbakar, pada Sabtu (01/01/2022) sekitar pukul 19.40 WITA.

Api tidak saja melahap bangunan tersebut. Sekira 60 ton cengkeh kering, kayu manis dan LPG ikut dilalap si jago merah.

Menurut keterangan pekerja bernama Ronaldo Alfrido Ametua (23), ia bersama empat rekannya sedang menjaga gudang yang berada di lantai 1 ruko tersebut. Pada sekitar pukul 19.40 WITA, mereka dikejutkan dengan munculnya asap tebal.

"Api yang keluar dari dalam gudang melalui ventilasi udara," kata Ronaldo.

Kemudian para pekerja melaporkan kejadian tersebut kepada pemilik gudang yakni Ko Akang (sapaan Hanny Lis) yang tinggal bersebelahan dengan gudang.

Selanjutnya Ko Akang menghubungi pemadam kebakaran Pemkot Manado.

Hingga berita ini diturunkan, aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab kebakaran gudang cengkeh tersebut.

Penulis: Redaksi
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ruko Terbakar, 60 Ton Cengkeh Milik Hanny Lis Ludes Dilalap Api

Terkini

Topik Populer

Iklan