Iklan

Iklan

Pengurus PWI Minahasa Dilantik, ROR Harap Wartawan Buat Berita Berimbang dan Edukasi Masyarakat

Yesika Kalangi
07 Desember, 2022, 12:21 WIB Last Updated 2022-12-07T04:22:23Z

 



MINAHASA - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa periode 2022-2025 resmi dilantik dan dikukuhkan, bertempat di Aula Benteng Moraya Tondano, Selasa (6/12/2022). 


Dalam pelantikan tersebut juga dirangkaikan dengan Ibadah Pra Natal PWI Minahasa yang dihadiri langsung Bupati Minahasa Dr Ir Royke Octavian Roring M.Si, Kepala Dinas Kominfo Minahasa Maya Kainde, Ketua PWI Sulut Drs Voucke Lontaan, Sekretaris PWI Sulut Merson Simbolon, Unsur Forkopimda dan undangan. 


Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) pengurus PWI Periode 2022-2025 oleh Sekretaris PWI Sulut Merson Simbolon, dilanjutkan dengan pelantikan pengurus oleh Ketua PWI Sulut Drs Voucke Lontaan. 


Pada kesempatan tersebut, Bupati Minahasa Royke Octavian Roring juga menyerahkan langsung Pataka Bendera PWI kepada Ketua PWI Minahasa terpilih Christian Tangkere, SE disaksikan Pengurus PWI Sulut, Unsur Forkopimda dan Pengurus PWI Minahasa 2022-2025. 


Ketua PWI Sulut Drs Voucke Lontaan dalam sambutannya mengapresiasi pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Minahasa. 


Menurutnya, peran pers dalam membangun Sinergitas bersama Pemerintah dan stakeholder harus terus dipertahankan. 


"Pers perlu menjalin sinergitas bersama pemerintah dan stakeholder, begitu juga sebaliknya, pemerintah membutuhkan pers dalam mensosialisasikan program-program kepada masyarakat untuk mendukung pembangunan," jelas Lontaan.


Lontaan juga berpesan, ditengah tantangan problematika pemberitaan media saat ini, sangat penting untuk tetap menjunjung kode etik jurnalistik. 


"Setiap pemberitaan harus ada konfirmasi kepada pihak terkait, harus seimbang dan mengedepankan kode etik jurnalistik, sehingga profesionalitas wartawan di mata masyarakat dan pemerintah semakin baik," terang Ketua PWI Sulut. 


Sementara itu, Bupati Minahasa Royke Octavian Roring dalam sambutannya berterimakasih kepada PWI Minahasa yang dinilai sudah sangat baik dalam menjalin sinergitas bersama Pemkab Minahasa. 


"Tentu harapannya hal ini tetap dapat dipertahankan, dalam mensosialisasikan program pemerintah Kabupaten Minahasa kepada masyarakat," jelas Bupati Royke Roring. 


Dikatakan Bupati, saat ini pemerintah Kabupaten Minahasa sedang gencar mencanangkan gerakan menanam pangan, dalam menghadapi krisis pangan global. 


Untuk itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat Minahasa, sebagaimana yang sudah disampaikan pemerintah dalam program pencanangan, menanam dan beternak, untuk memenuhi kebutuhan pangan harian keluarga. 


"Mari kita membiasakan diri menanam di kebun maupun pekarangan rumah, begitu juga dengan beternak, karena hal itu untuk memperkuat ketahanan pangan kita” ujar Bupati


Disatu sisi, kata Bupati, dengan adanya kesadaran dan inisiatif, akan memberikan efek yang sangat besar kalau menanam dan beternak ini benar-benar kita laksanakan. 


"Untuk itu, peran pers sangat penting untuk mengedukasi dan mengajak masyarakat bersama-sama memanfaatkan lahan untuk menanam pangan demi menjaga ketahanan kita," ajak Bupati Royke Roring. 


Ketua PWI Minahasa Christian Tangkere berterimakasih dan mengapresiasi sinergitas bersama Pemerintah dan instansi terkait yang selama ini banyak memberikan dukungan kepada PWI. 


"Kedepan ada beberapa hal yang akan dilakukan PWI Minahasa, salah satunya, adalah tetap menjalin kemitraan dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa dan stakeholder," kata Tangkere. 


Dirinya menyebut,  PWI Minahasa akan terus meningkatkan kemartabatan pers, merawat perilaku yang menjunjung UU Pers dan Kode Etik Jurnalistik. 


"Serta memperluas jaringan, evaluasi dan menguatkan kompetensi, sesuai dengan visi yaitu Mewujudkan PWI Minahasa sebagai organisasi yang profesional, bermartabat dengan spirit kebersamaan serta SDM yang berkualitas," tegas Tangkere. 


Untuk itu, dirinya berharap ke depan, PWI akan menjadi payung dan rumah besar bagi pekerja media untuk mengembangkan diri. 


"Mari kita bersama menjaga martabat pers dan menghidupkan PWI di Kabupaten Minahasa," kunci   Ketua PWI Minahasa. 


Ia juga mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya untuk semua yang sudah terlibat dalam kegiatan dari konferensi sampai pada pelantikan. 


"Untuk Panitia dan yang sudah terlibat, saya menghargai semua waktu dan upaya yang sudah lakukan untuk membuat acara ini menjadi terlaksana. Saya berharap ke depan, PWI Minahasa akan menjadi payung dan rumah besar bagi Insan Pers untuk mengembangkan diri," ungkap Tangkere. 


Selain itu, ia juga berterima kasih Kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa terlebih khusus Bupati Dr. Ir. Royke Octavian Roring, MSi, IPU Asean Eng. Wakil Bupati Dr. Robby Dondokambey, SSi, MM, Sekda Frits Muntu, S.Sos bersama Jajaran. 


Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa, SIK, Ketua DPRD Glady Kandouw,SE, Ka. Kejari Minahasa Diky Octavia, SH, MH dan bagi semua Mitra PWI, dan Ketua PWI Sulut Drs. Voucke Lontaan bersama jajaran pengurus provinsi. (**)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pengurus PWI Minahasa Dilantik, ROR Harap Wartawan Buat Berita Berimbang dan Edukasi Masyarakat

Terkini

Topik Populer

Iklan