BITUNG iDnews.co - Untuk menjaga imunitas fisik agar tetap stabil dan sehat menjadi impian tiap orang, apalagi untuk mencegah penularan covid 19 seperti saat ini.
Ajakan hidup tetap menjaga imunitas ini datang dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri dan Henky Honandar supaya masyarakat menjaga kesehatan dengan Tips " jam 9,15 menit "
Tips jam 9,15 menit yang dimaksud adalah kebiasaan berjemur di matahari pada pagi setiap jam 9 pagi selama 15 menit yang dianggap salah satu cara menjaga kesehatan di tengah pandemi covid-19 selain sudah mendapatkan vaksin.
"Ini sangat baik setiap hari semua masyarakat harus meluangkan waktu menerapkan Jam 9,15 menit untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Ini sangat mampuni untuk melindungi diri dari virus covid-19," ujar Maurits, Minggu (25/07/2021).
Di katakanya. Program Jam 9,15 menit ini wajib dilakukan tiap ASN, Pala dan RT setiap hari di rumah masing-masing sebelum beraktivitas.
Hal ini bertujuan untuk mejaga kekebalan tubuh mengingat ASN, Pala dan RT harus bertugas melayani masyarakat setiap hari.
"Di samping menetapkan waktu berjemur Jam 9,15 menit, harus pula rutin mengkonsumsi air hangat setiap dua jam sekali karena ini sangat membantu dan harus kita praktekkan," harapnya.
Walikota berharap, masyarakat tetap disiplin mentaati protokol kesehatan pencegahan covid-19 dan tetap berdoa kepada Tuhan yang Maha Kuasa mengingat sampai saat ini Kota Bitung masih berstatus zona merah.
" Percayalah kita bisa melewati pandemi ini asalkan semuanya disiplin menjalankan protokol kesehatan, demi keselamatan kita semua," tutupnya
Serdi
Jurnalis iDnews.co