Iklan

Iklan

Astaga! Koper Penumpang Lion Bobol, Handphone Raib Seketika

WAHYUDI BARIK
02 Maret, 2023, 09:37 WIB Last Updated 2023-03-02T01:37:37Z
"Ketua YLKI Sulut, Aldy Lumingkewas, SH meminta management Lion segera bertanggung jawab".

Alisa Bawoleh korban didampingi Ketua YLKI Sulut, Aldy Lumingkewas,SH (foto idnews.co)

IDNEWS.CO, MANADO- Maskapai Penerbangan Lion berulah, Penumpang Jurusan Jayapura- Manado jadi korban pencurian akibatnya Barang berharga berupa Hand Phone jenis Oppo A96 hilang dalam Koper Pribadi.

Kejadian tersebut terjadi saat salah satu penumpang Alisha Moningka Bawole hendak berangkat dari route penerbangan Bandara Sentani Airport menuju Bandara Samratulangi, Minggu (26/2/2023) sementara transit 30 menit di area Bandara Sorong Ia tidak punya firasat apapun.

Karena sejak pengalaman keberangkatan beberapa kali dari tujuan manapun memakai maskapai Lion memang pihaknya sering kehilangan barang, namun saat ketahuan setelah tiba di tempat tujuan.

barang bukti koper milik korban Alisa, (foto sumber milik korban)

Namun baru kali inilah Dirinya hendak kembali dari daerah Jayapura menuju ke manado kaget saat lending, dan tiba di pukul 16.00 Wita hendak menunggu barang pribadinya ternyata kondisi koper sudah tidak sempurna. Bercampur was-was hendak membuka ternyata didalam tas itu sudah berantakan.

Sontak saja Ia langsung melapor ke pihak Lion namun jawaban petugas membuat ketersinggungan baginya, seolah-olah tidak profesional dalam pelayanan bagi penumpang.

"Keberangkatan tiba dimanado tanggal 26 Sore hari, pas mau ambil kofer dibagasi ternyata kondisi resleting sudah terbuka. Saya buka tas itu kaget handphone sudah hilang bahkan barang-barang sudah pada berantakan sekali," jelas Ica sapaan akrab.

"Detik itu juga Saya langsung komplen ke maskapai penerbangan Lion namun petugasnya enteng sekali menjawab, seolah-olah menyalahkan "kenapa taru Hp di kofer". Itu kan hak pribadi asalkan tidak ada yang otak-atik," tegas Ica.

Seraya menambahkan kasus ini akan segera dilaporkan ke pihak Aparat Penegak Hukum sebab, bukan kali kejadian terjadi sudah berulang kali namum fatalnya baru sekarang.

" Kata Management Lion kasih waktu tiga hari sementara waktu Kami komunikasikan lewat akun WhatsApp jawabannya masih menunggu keputusan dari pusat," tandasnya, saat wartawan memintai keterangan belum lama ini.

Sementara itu Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sulawesi Utara, Aldy Lumingkewas, SH menanggapi kejadian tersebut sangat menyayangkan adanya peristiwa terjadi. Harusnya Lion sendiri sangat profesional dalam tugas pelayanan bagi konsumen.

" Saat beli tiket kan ada bagasi nah petugas Lion harusnya melindungi barang milik penumpang sampai tujuan. Mau hilang dimana tetap tanggung jawab sama mereka, jangan buat bingung lempar sana-sini seolah-olah lari dari kenyataan," tegas Aldy.

Aldy juga mengatakan kembali, management Lion harus mengembalikan barang yang hilang istilahnya material. Namun jika ada unsur pembiaran maka dari segi inmaterial akan berlaku apabila masuk rana hukum.

" Kalau sudah masuk gugatan hukum pasti ada tuntutan inmaterial sebab kalau barang Handphone itu korban pakai untuk bisnis, tentu banyak kerugian akibat peristiwa kehilangan. Jadi warning bagi Lion jika tidak ada iktikad baik Kami akan uji materi lewat hukum peradilan," tegas Aldy.

(Yudi Barik)








Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Astaga! Koper Penumpang Lion Bobol, Handphone Raib Seketika

Terkini

Topik Populer

Iklan