Iklan

Iklan

Rusunawa Segera Di Renovasi Bangunannya, Dinas Perkim bersama Penghuni Rusunawa Rembuk Warga

02 Maret, 2022, 14:29 WIB Last Updated 2022-03-04T01:55:44Z

 "Rusunawa kelihatan kumuh, pemerintah segera adakan pemeliharaan dan penataan serta renovasi biar kelihatan indah lagi"

Saat rembuk warga berlangsung (foto ist)

IDNEWS.CO,MANADO- Pemerintah Kota (Pemkot) Keberadaan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) milik Pemerintah Kota Manado sepertinya sangat memprihatinkan dari segi keberadaan bangunan.


Terletak di wilayah Kelurahan Tingkulu sejak lama belum ada perbaikan sama sekali, sehingga kondisinya mungkin perlu ada perbaikan atau renovasi secara utuh. Baik dari struktur bangunan maupun keberadaan MCK serta jalur pipa penyedian air bersih.


Bukan itu saja pemandangan terlihat sangat jorok dan terkesan sangat kumuh. Warga pun yang mendiami lokasi tersebut tidak memperhatikan segi kebersihan secara menyuluruh.


Sekarang, berkat kepemimpinan Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Walikota dr.Richard Sualang segera mengambil tindak dengan menganggarkan dana perbaikan bagi Rusunawa lewat Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim)  Manado, untuk segera melakukan perbaikan dan penataan termasuk mengatur kembali warga yang akan tinggal  nantinya.


Melalui Kepala Dinas Perkim, Peter Alexander Eman,ST.MT menjelaskan warga tersebut sudah diberikan surat pemberitahuan untuk melakukan pengosongan tempat tinggal, karena akan segera membangun rusunawa itu. Mengingat anggarannya sudah ada sehingga butuh percepatan pembangunan.


" Kami juga sudah melayangkan surat ke dua untuk pemberitahuan segera kosongkan tempat tersebut. Sebab waktunya sangat mepet sesuai dengan arahan wali kota untuk segera melakukan pekerjaan pemeliharaan dan perbaikan menyeluruh terhadap rusunawa," jelas Eman ketika diwawancarai wartawan, Rabu (2/3/2022) tadi Siang.


Ia juga mengatakan menanggapi postingan dari beberapa warga hunian rusunawa dan mempertanyakan nasib mereka akan tinggal dimana, Dirinya menjelaskan sebenarnya keberadaan rusunawa diperuntukkan bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah alias berada dibawah garis kemiskinan. Dan sudah cukup lama tempat itu tidak terawat perlu adanya perbaikan lagi.


"Sekarang kami sudah melakukan pertemuan dengan warga lewat perwakilan saja, karena ini lagi suasana pandemi covid-19 sehingga hanya keterwakilan lewat koordinator yang ada. Pertemuan ini dengan harapan adanya pengertian saja dari warga penghuni rusunawa untuk sementara mencari tempat tinggal yang lain, supaya secepatnya boleh selesai proses pembangunannya," tandas Eman.


Seraya menambahkan, gedung rusunawa memiliki 96 rusun yang terbagi dalam dua bangunan dengan lima lantai. Sementara tiap lantai mulai dari lantai dua hingga lantai lima terdapat 24 rusun yang menempati kurang lebih 100 penghuni. Sedangkan untuk lantai dasar lebih difungsikan untuk lahan parkir kendaraan.

(yudi barik)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Rusunawa Segera Di Renovasi Bangunannya, Dinas Perkim bersama Penghuni Rusunawa Rembuk Warga

Terkini

Topik Populer

Iklan