MINAHASA - IDNEWS - Pemerintah Desa Kolongan Atas Satu kecamatan Sonder Kabupaten Minahasa telah menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun 2023 dalam rangka penyusunan RKPDes Tahun 2023.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan sebagai implementasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes).
Vicky Pongoh selaku Kepala Desa, memaparkan bahwasanya kegiatan-kegiatan di tahun 2022 sudah direalisasikan baik dari segi pemberdayaan, bantuan langsung tunai, ketahanan pangan dan pembangunan fisik. pemerintah desa tetap berupaya semua kegiatan berjalan lancar.
Adapun Penyusunan RKPDes telah dilakukan dengan tahap-tahap sesuai ketentuan berlaku, antara lain Pencermatan Ulang RPJM Desa dan Penyelarasan dengan Rencana Pembangunan Daerah/Kabupaten.
Dari hasil diskusi terhadap materi, selanjutnya peserta musyawarah menyepakati beberapa hal berketetapan menjadi kesepakatan dari musyawarah perencanaan pembangunan desa yaitu menyepakati rancangan RKPDes Tahun 2023.
Musyawarah berjalan dengan lancar, keputusan diambil secara musyawarah mufakat dan dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan.
(jeje*/)