MINAHASA - IDNEWS. CO - Polres Minahasa menggelar Operasi Bina Waspada Samrat 2022. Operasi tersebut dilaksanakan mulai hari ini 24 Oktober hingga 7 November mendatang.
"Operasi Bina Waspada Samrat 2022 adalah misi kemanusiaan, di mana fungsi yang diutamakan adalah fungsi Satbinmas," kata Wakapolres Minahasa KOMPOL YINDAR T. SAPANGALLO. S.sos, dalam pemaparan giat di Ruang Maesa Polres Minahasa, Senin (24/10/2022).
Beberapa poin penting yang disampaikan antara lain, Melaksanakan tugas operasi bina waspada tahun 2022 ini harus secara terstruktur dan sesuai aturan yang ada, melaksanakan operasi kedepankan cara yang humanis dengan memberikan binluh kepada target dalam giat oprasi tersebut, melaporkan adanya tempat atau aliran yang melanggar idiologi di negara kita, serta jaga kesehatan terutama dalam melaksanakan giat operasi bina waspada.
Kemudian dilanjutkan dengan Paparan kabag ops AKP RUDY REPPY, dengan poin sasaran, Pengamanan terhadap gangguan yang berpedoman pada agama yang baru, Kelompok radikal yang berbasis agama, Kelompok extrime kanan dan extrime kiri. Dan Target Paham Radikal dan agama, Sekolah, tempat - tempat ibadah, terminal, Segala bentuk kegiatan masyarakat yang ada paham radikalisme, dan Ingin menciptakan / merubah idiologi pancasila menjadi paham khilafah dan paham komunisme.
Latpraops tersebut dihadiri para Kabag, Kasat, Kasi, dan seluruh personel yang ditugaskan dalam operasi.
“Seluruh personel sebelum melaksanakan tugas operasi agar diarahkan, Sehingga operasi Bina Waspada dapat berjalan dengan baik dan lancar,” kata Yindar.
(Jeje*)