Iklan

Iklan

JG-KWL Syukuri Setahun Kepemimpinan

 MARPOL HETHARIA
27 Februari, 2022, 08:38 WIB Last Updated 2022-03-30T03:06:12Z

 



IDNews.co, MINUT - Mensyukuri setahun kepemimpinan, Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda SE bersama Wakil Bupati Kevin William Lotulung SH MH (JG-KWL) diwujudkan dalam kegiatan ibadah bersama.


Hadir dalam ibadah syukuran berlangsung di JG Center, Sabtu (26/02/22), yakni Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE, sejumlah kepala daerah, Forkopimda, pejabat lingkup Pemkab Minut, tokoh àgama, tokoh masyarakat serta undangan.




Mengenang pasca pelantikan di tahun 2021 silam, JG-KWL telah dihadang persoalan menghadapi pandemi Covid-19 yang melanda seluruh belahan dunia, termasuk wilayah Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Indonesia.




Namun diakui Bupati Joune Ganda, tantangan situasi Pandemi Covid-19 bisa dilalui dan disyukuri bisa terlewati bersama berkat kasih dan penyertaan Tuhan.

 
Bahkan dukungan Forkopimda, DPRD Minut, serta topangan seluruh pejabat, ASN bersama masyarakat, Tuhan masih menjaga dan menyertai pasangan JG-KWL, juga memberikan hadiah berupa  penghargaan berbagai prestasi bagi Kabupaten Minahasa Utara.




Keberhasilan ini patut disyukuri dengan ibadah bersama melewati setahun kepemimpinan duet JG-KWL.


Bupati mengatakan, sejumlah prestasi yang dianugerakan Tuhan bagi Pemkab Minut yakni, dua kali menerima sertifikat penghargaan Standarisasi LPSE dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Republik Indonesia tahun 2021 dan 2022. Penghargaan Alumni Kehormatan Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan IPDN.

 
Penghargaan Trisakti Tourism Award Desa Wisata, untuk 3 Gesa Wisata Minahasa Utara.
Sertifikat eliminasi malaria dari Kementrian Kesehatan.

 
Penghargaan dari Real Estate Indonesia mengenai kemudahan investasi. Ditetapkannya Minahasa Utara sebagai Bumi Revolusi Mental pertama di Indonesia.

 
Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara untuk kepesertaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, serta penanganan Stunting. 




Dipercayakan tuan rumah penyelenggaraan Pekan Kerukunan Internasional dan Konferensi Nasional Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB ) ke-VI.
Sebagai tuan rumah kegiatan Internasional Women Of Twenty (W20) di Likupang, bagian dari kegiatan KTT G20.


"Hari ini, Saya dan Kevin genap setahun dipercayakan masyarakat memimpin daerah Minahasa Utara. Bukti kepercayaan itu kami jawab dengan sejumlah ide terobosan melalui visi-misi serta inovasi kolaborasi bersama DPRD, Forkopimda, jajaran ASN, seluruh komponen masyarakat Minahasa Utara. Penataan birokrasi, regulasi, menuju tata kelola pemerintahan yang baik, efesien dan efektif demi mewujudkan perubahan dan kemajuan serta kesejahteraan bagi masyarakat di Minahasa Utara. 


Dalam menata semua aspek dibutuhkan keterlibatan semua unsur berlandaskan iman dan gotong-royong. Ini merupakan kekuatan dan roda penggerak yang bisa kami lakukan. Tak terkecuali memohon arahan dan bimbingan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, khususnya Gubernur Provinsi Sulawesi Utara pak Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur  pak Steven Kandouw." urai JG sapaan akrab bupati Minut.




Lanjut bupati, di tahun 2022 ini sejumlah rencana yang dituangkan lewat program visi-misi JG-KWL untuk mewujudkan Minahasa Utara hebat, melalui upaya terobosan guna tercapainya kemajuan dan kesejahteraan yang berlandaskan iman dan gotong-royong.


Tak heran, JG mengajak seluruh komponen untuk bergandengan tangan, kerja keras, kerja hebat, dan kerja cerdas, untuk mencapai misi diera industry four point zero yakni :

• Meningkatkan kualitas SDM dengan menerapkan nilai gotong-royong.

• Mengembangkan ekonomi kreatif yang berbasis kearifan lokal, untuk kesejahteraan masyarakat.

• Meningkatkan daya saing daerah melalui pembangunan insfrastruktur yang berwawasan lingkungan.

• Meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi dan data, untuk pelayanan publik dengan tata kelola pemerintahan yang baik.

Sejumlah target prioritas pembangunan tegas Joune Ganda diantaranya : 

• Peningkatan Pelayanan Pendidikan,

• Penurunan Angka Kemiskinan,

• Pembangunan dan Peningkatan Infrastruktur,

• Peningkatan ketahanan pangan, dan produksi pertanian berbasis agrobisnis,

• Pengembangan industri yang berdaya saing dan berkelanjutan,

• Kemudahan berusaha dan berinvestasi

• Pembangunan dan pengembangan destinasi Pariwisata serta Kebudayaan,

• Pembangunan lingkungan hidup dan mitigasi bencana,

• Memperkuat stabilitas ketentraman ketertiban masyarakat dan transformasi pelayanan publik,

• Mencegah penyebaran dan penularan Covid-19.

“Kepada seluruh ASN, marilah kita bekerja cepat, kerja cerdas dan kerja hebat, inovatif serta bangun optimisme, produktif sebagai lokomotif penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan, dengan lakukan transformasi struktural, permudah investasi dan sambut era transformasi digital dan kompetisi saat ini,” ajak Joune dan Kevin.




Dikesempatan yang sama, Gubernur Olly Dondokambey dalam arahannya mengatakan Pemerintah Provinsi Sulut menaruh harapan besar bagi Minahasa Utara dalam menopang pembangunan di Provinsi Sulut.

Apalagi menurut gubernur, letak wilayah Kabupaten Minahasa Utara yang strategis, diapit dua kota Manado dan Bitung. Halnya telah dibangun pintu keluar tol di Kelurahan Sukur, Kecamatan Airmadidi sebagai jalur penghubung menuju Desa Likupang, karena disana juga sudah ditetapkan pemerintah pusat sebagai daerah Destinasi Pariwisata Super Perioritas (DPSP), dengan begitu akan mempermudah akses bagi masyarakat, termasuk bagi wisatawan.

“Minahasa Utara adalah harapan Provinsi Sulut, karena berada di ujung Utara Sulawesi. Ini menjadi tanggungjawab kita untuk menjaga proses pembangunan yang lebih cepat di Sulut lewat Minahasa Utara. Kedepan areal pergudangan akan berada di Minut,” sebut Olly Dondokambey.

Terkait pariwisata, gubernur mengajak pemerintah dan masyarakat Minut untuk mensukseskan program pemerintah pusat, salah satunya giat vaksinasi, supaya tidak ada pembatasan kegiatan masyarakat.

“Kami memberikan apresiasi yang tinggi kepada Bupati dan Wakil Bupati Minut bersama jajaran bisa bekerjasama dengan baik. Semoga 365 hari kedepan berjalan dengan baik dan lancar” harap gubernur sembari berpesan agar JG-KWL selalu menjaga keharmonisan.

Turut hadir di acara syukuran ini diantaranya Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri MM, Kapolres Minut AKBP Bambang Yudi Wibowo SIK, Ketua DPRD Minut Denny Kolong SSos, Dandim 1310 Bitung, Kepala Kejaksaan Negeri Minut Fanny Widiastuti, Ketua TP PKK Minut Rizya Ganda Davega, Ketua 1 TP PKK Minut Kristi Lotulung Arina, Pjb Sekda Minut Rivino Dondokambey, jajaran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Minut, serta undangan lainnya. (Afen/adve.)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • JG-KWL Syukuri Setahun Kepemimpinan

Terkini

Topik Populer

Iklan