IDNews.co, BITUNG - Walikota Bitung, Ir Maurits Mantiri MM bersama Wakil Walikota Hengky Honandar SE (MM-HH) mengingatkan seluruh ASN di jajaran Pemerintah Kota Bitung untuk bersabar.
Penyampaian walikota guna menyudahi kebuntuan yang dialami para ASN akibat belum turunnya Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) di masa Pandemi Covid-19, padahal sudah memasuki bulan kedua di tahun berjalan. Pemberian TPP ini selain dengan tujuan motivasi, juga meningkatkan kesejahteraan Pegawai.
Walikota berharap, ASN tetap konsen dan tidak mengabaikan tugas pelayanan bagi masyarakat. Sebab TPP yang dihàrapkan ASN tegas Walikota masih berproses di Kementerian. "Persetujuan pembayaran TPP sejauh ini masih menunggu proses di Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri). Hal ini bukan hanya dialami pemkot Bitung, namun terjadi juga di Provinsi hingga Kabupaten Kota lainnya di Indonesia," terang Walikota Maurits Mantiri dalam rapat internal bersama seluruh Pimpinan OPD secara virtual melalui aplikasi zoom, Jumat (19/02/22).
Selain membahas masalah TPP, Walikota dan wakil walikota juga menerima berbagai masukan, seperti evaluasi pelaksanaan vaksinasi, maupun kinerja ASN serta THL di masa PPKM.
Diinformasikan dari sejumlah kepala OPD terkait, pelaksanaan gebyar vaksinasi mengalami kenaikan. Hal itu dibuktikan dengan animo masyarakat kota Bitung telah mendapatkan suntikan vaksin tahap I, II maupun tahap III.
Terkait dengan sistem kerja ASN maupun THL dalam masa PPKM level III, Walikota dan wakil walikota kembali mengimbau penggunaan teknologi Informasi terus dimaksimalkan guna mendukung kelancaran tugas di masing-masing OPD. (*/marpol)