Jeane Laluyan, Personil DPRD Manado(Fotoist) |
"Penyaluran Insentif Rohaniawan Sesuai Dengan Aturan Dan Mekanisme Yang Berlaku"
IDNEWS.CO,MANADO- Kemelut pernyataan salah satu Anggota Dewan Manado,Jurani Rurubua saat mengkritisi kinerja pemerintah daerah dalam hal program pemberian insentif rohaniawan terus menuai polemik.
Bahkan sindiran pedas pun terus keluar dari sejumlah pemerhati, termasuk salah satu staf khusus wali kota manado. Bahkan salah satu anggota dewan srikandi Jeane Laluyan (JL) harus angkat bicara.
Selaku keterwakilan masyarakat lewat lembaga legiskatif dirinya sangat menyayangkan statmen dari seoran JR (jurani,red), Ia harusnya memahami betul tentang program dana intensif bagi rohaniawan yang diberikan oleh pemerintah daerah.
Jangan hanya mencari ketenaran lalu keluarkan argumen sembarangan tanpa alasan jelas. Apalagi dengan pembuktian tidak secara akurat dan dapat di uji kebenarannya.
"Pahami betul dulu programnya,jika perlu tanyakan langsung ke bagian kesra yang membidangi dan mengelola anggaran rohaniawan. Bukan malah langsung komentar lewat media masa", tegas Laluyan.
Politisi dari partai PDIP ini sangat geram mendengar pernyataan JR dengan secara gamblang tanpa kordinasi dengan instansi terkait bagimana tata cara dan aturan pembayaran instensif rohaniawan.
"Padahal sudah sesuai dengan mekanisme yang berlaku. Tidak mungkin wali kota asal jadi menyalurkan bantuan ini tanpa ada kajian secara aturan dan pertimbangan jelas. Ini adalah salah satu juga program unggulan wali kota dari sekian program lainnya," jelas politisi yang sangat kritis ini.
Seraya menambahkan, pemerintahan AARS selamat menjabat kurang lebih delapan bulan berjalan sekarang, banyak sekali pembenahan serta penataan berbagai infrastruktur, baik dari segi pembangunan perbaikan drainase, saluran got hingga pembuatan gedung milik publik.
"Termasuk juga fasilitas pengelolaan sampah yang sekarang kita kenal TPA sumompo. Harusnya selaku anggota dewan tunjang program pemerintah,jika belum mengerti tanyalan kepada ahlinya bukan kritik buta alias asal ngomong saja", tegas wanita berparas cantik ini. (Yudi barik)
.