Iklan

Iklan

Bupati Minut JG Irup Hari Pahlawan 10 November 2021

Afen Mamahit
10 November, 2021, 22:41 WIB Last Updated 2021-12-08T05:33:44Z





IDNEWS, MINUT — Bupati Kabupaten Minahasa Utara Joune Ganda bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada Upacara peringatan Hari Pahlawan, tepat pada tanggal 10 bulan November, bertindak sebagai Komandan Upacara (Danup) Letu inf Abdul Razak yang juga Danramil 1310-05 Kauditan, rabu (10/11/2021).





Dalam kesempatan tersebut Bupati Joune, membacakan amanat Menteri Sosial RI Tri Rismaharini, mengatakan jika para pendiri negara ini berpesan bertahun-tahun kita dihasut dengan Politik Adu-Domba. Kita harus lebih maju dari tahun sebelumnya, kalau bersama kita bisa merubah segalanya.





“Pertempuran 10 November di surabaya diperingati sebagai hari pahlawan, Kita adalah 





anak dan cucu kandung para pahlawan indonesia yang kala itu mengusung semboyan ‘Merdeka Atau Mati,” ujar Bupati Joune.





Lebih lanjut dikatakannya, Musuh bersama kita  adalah kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas, merupakan kenyataaan yang harus kita hadapi. Apakah manfaat dari perjuangan jasa pahlawan, jika kita bukanlah tuan dan nyonya di Negeri sendiri.





“Melalui tema pahlawanku Inspirasiku, saatnya kita berdiri dan bergandengan tangan, bahu membahu untuk masa depan yang lebih baik. Setiap orang bisa menjadi pahlawan dimulai dari lingkup keluarga, semoga kita menjadi pemenang dalam era kehidupan normal baru ini, Tuhan menyertai kita sekalian Amin,” Pungkasnya.





Kegiatan Upacara tersebut, tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Turut hadir dalam upacara itu, Kapolres Minut AKBP Bambang Yudi Wibowo, S.Ik, SH, Pabung Minut Kodim 1310/Btg Mayor Inf. Jemmy Lotulung, Kajari Minut Fanny Widiastuty, SH. MH, Sekda Kab. Minut Ir. Jemmy H. Kuhu, MA beserta Para kepala OPD di Lingkup Pemkab Minut juga para tamu undangan.  (ADV)




Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Minut JG Irup Hari Pahlawan 10 November 2021

Terkini

Topik Populer

Iklan